Semua Orang Pasti Ingin Dong Punya Rambut yang Bebas dari Ketombe,
Karena Kalau Orang yang Rambutnya ketombe pasti Bisa menggangu
banget. Berikut Adalah 5 Hal Dari Rambut Ketombe :
1. Ketombe tidak disebabkan oleh kulit kepala kering
Jika kulit tubuh Anda kering dan terlihat pecah-pecah, Anda mungkin
berencana untuk memberinya pelembab. Namun, hal ini tak berlaku untuk
kulit kepala yang berketombe. Biasanya, ketombe justru disebabkan oleh
kulit kepala yang terlalu berminyak. Jessica Wu, seorang dermatolog dari
Los Angeles menjelaskan kesalahpahaman ini, di mana banyak orang yang
mengira ketombe adalah akibat dari kulit kepala yang kering. Padahal
faktanya, ketombe mulai muncul ketika kulit kepala mengandung banyak
minyak dan menyebabkan kulit mati di kepala lebih mudah terkelupas.
2. Anda harus lebih sering keramas
Umumnya dermatolog tak akan menyarankan Anda untuk keramas setiap hari,
karena hal ini akan menghilangkan minyak alami rambut dan membuat kulit
kepala iritasi. Namun untuk urusan ketombe, lain lagi ceritanya. Jarang
keramas hanya akan membuat ketombe semakin merajalela di kepala Anda.
Anda perlu membersihkan semua jamur dan minyak penyebab ketombe setiap
hari untuk mencegah hal itu terjadi. Gunakan sampo khusus anti ketombe,
serta kondisioner anti ketombe jika dibutuhkan.
3. Kulit kepala gatal belum tentu karena ketombe
Jika Anda tidak melihat adanya perkembangan setelah menggunakan sampo
anti ketombe dan keramas setiap hari, maka kemungkinan besar gatal yang
Anda rasakan bukan disebabkan oleh ketombe. Bisa jadi rasa gatal itu
merupakan reaksi alergi atau peradangan kulit. Jika ini yang terjadi
pada Anda, sebaiknya segera minta bantuan pada ahli kulit. Karena sampo
anti ketombe terbaik pun belum tentu bisa mengatasinya.
4. Ketombe juga bisa muncul pada kulit tubuh dan wajah
Serpihan putih yang biasa disebut ketombe tak hanya bisa muncul di kulit
kepala, tetapi juga di tempat lain, seperti alis mata, telinga, hidung,
atau tempat lain di mana kulit tubuh menghasilkan banyak minyak. Jika
Anda mengalaminya, gunakan saja sampo anti ketombe pada bagian-bagian
itu saat Anda keramas.
5. Ketombe bisa dihilangkan, namun tak bisa dikontrol
Sayangnya, rambut yang mudah berketombe rentan terkena ketombe lagi
meski telah berhasil dihilangkan. Namun, tentu Anda tak perlu menunggu
hingga ketombe datang dan datang kembali untuk mengatasinya. Anda bisa
mencegah datangnya ketombe dengan banyak mengonsumsi buah-buahan dan
sayuran yang mengandung seng (zinc) dan vitamin B. Hindari juga makanan
berlemak jenuh yang memungkinkan tubuh Anda memproduksi minyak berlebih.
Sumber : http://hanunadlan.blogspot.com/2012/08/5-hal-dari-rambut-ketombe.html